Pesawat terbang mempunyai tiga sumbu putar, yaitu :
1. Sumbu Longitudinal (Longitudinal Axis),
2. Sumbu Lateral (Lateral Axis) dan,
3. Sumbu Vertikal (Vertical Axis).
Masing-masing sumbu mewakili pergerakan (movement) dari pesawat terbang.
- Gerakan pesawat pada Sumbu Longitudinal disebut ROLLING.
- Gerakan peswat terbang pada Sumbu Lateral disebut PITCHING.
- Gerakan pesawat terbang pada Sumbu Vertikal disebut YAWING.
Masing-masing pergerakan ini dikontrol oleh sistem kendali terbang (flight control systems) dari pesawat terbang, yaitu aileron untuk pergerakan rolling, elevator untuk pergerakan pitching dan ruder untuk pergerakan yawing.
Untuk lebih jelas bisa dilihat pada gambar dibawah ini :
SEMOGA BERMANFAAT
Sumber: Pilot's Handbook of Aeronautical Knowledge, U.S. Department of Transportation, Federal Aviation Administration, 2008.
No comments:
Post a Comment